| 0 comments ]

Balai Pendidikan dan Pelatihan Transportasi Darat Bali (BPPTD Bali) menyelenggarakan diklat-diklat teknis bekerjasama dengan Dinas Perhubungan Propinsi, Kabupaten/Kota seluruh Indonesia, Organda Provinsi Bali, Ikatan Pengusaha Otobus Muda Indonesia (IPOMI), perusahaan karoseri, produsen mobil serta lembaga Japan International Cooperation Agency (JICA) dan Japan Automobile Research Institute (JARI), dimana keduanya dari Negara Jepang.

Untuk menghasilkan lulusan yang berkualitas atau profesional serta tanggap terhadap kebutuhan masyarakat akan pelayanan jasa yang tertib, teratur, tepat waktu, bersih dan nyaman serta terampil dalam berperilaku gesit, ramah, sopan serta lugas sebagaimana semboyan Lima Citra Manusia Perhubungan, BPPTD Bali menerapkan Motto: Kasih Sayang Kasih Sayang (KSKS).

Dalam pelaksanaannya KSKS merupakan kepanjangan dari Koordinasi Sinkronisasi Komunikasi dan Silaturahmi. Dimana satu sama lainnya saling bertautan dan tidak bisa dipisahkan.

Biaya Pendidikan di lingkungan Sekolah Kedinasan ini termasuk relatif terjangkau oleh kemampuan ekonomi para calon mahasiswa Sekolah Kedinasan Kemenhub di negara kita.

Berikut ini kami sampaikan informasi Biaya Pendidikan di BPPTD Bali untuk Tahun Akademik 2019/2020. Untuk selengkapnya silakan para pengunjung memanfatkan informasi dalam bentuk Tabel Informasi di bawah ini :

Informasi Biaya Pendidikan BPPTD Bali Tahun Akademik 2019/2020


No. Prodi / Diklat PembiayaanKeterangan
01Pengujian Kendaraan BermotorRp.20.400.000 Diklat Teknis
02Pengujian Kendaraan Bermotor Lanjutan IRp.13.400.000 Diklat Teknis
03Diklat Pengujian Kendaraan Bermotor Lanjutan IIRp.9.800.000 Diklat Teknis
04Diklat Pengujian Kendaraan Bermotor Lanjutan IIIRp.7.100.000 Diklat Teknis
05Diklat Teknisi Alat Pemberi Isyarat Lalu Lintas (APILL) Rp. 8.222.000 Diklat Teknis
06Diklat Dasar Transportasi DaratRp. 8.900.000 Diklat Teknis
07Diklat Teknis Keselamatan Transportasi DasarRp.1.900.000 Diklat Teknis
08Diklat Teknis Penilai Analisis Dampak Lalu LintasRp. 9.663.000 Diklat Teknis
09Diklat Teknis Penyusunan Analisis Dampak Lalu LintasRp. 6.900.000 Diklat Teknis
10Diklat Manajemen Transportasi PerkotaanRp. 10.600.000 Diklat Teknis
11Diklat Pengelola TerminalRp. 7.250.000 Diklat Teknis
12Diklat Manajemen Transportasi Perkotaan Rp. 6.450.000 Diklat Teknis
13Diklat Orientasi LLAJRp. 12.700.000 Diklat Teknis
14Diklat Pengumpulan dan Pengolahan Data LLAJRp. 8.900.000 Diklat Teknis
15Diklat Pengemudi Angkutan B3 - (Non Aparatur)Rp. 3.000.000 Diklat Teknis
16Diklat Pengemudi Profesional (Non Aparatur)Rp. 3.000.000 Diklat Teknis
17Diklat Pengemudi TaxiRp. 3.000.000 Diklat Teknis
18Diklat Pengemudi Profesional (Non Aparatur)Rp. 3.000.000 Diklat Teknis

Keterangan :

- Informasi Biaya Pendidikan sudah cukup lengkap dan bisa dipergunakan sebagai acuan informasi uang kuliah BPPTD Bali Kementerian Perhubungan untuk Tahun Akademik 2019/2020, terima kasih!

Demikian informasi yang kami sampaikan mengenai Biaya Pendidikan Sekolah Kedinasan BPPTD Bali, dengan harapan dapat membantu mempersiapkan perkuliahan di BPPTD Bali untuk Tahun Akademik 2019/2020. Semoga banyak manfaatnya bagi Anda, Amin Yaa Alloh Yaa Robbal 'Alamin!

0 comments

Post a Comment